Tulisan Effand, Waktu subuh 21 April 2012 - Banyak orang yang setiap hari berdoa, tetapi masih dengan cara yang biasa sehingga terkabulnya bisa jadi lebih lama dari yang kita harapkan. Saya gag mau sok hebat disini dan sok alim dengan memberi tausiah tetapi saya hanya ingin menyampaikan apa yang saya ketahui dan punyai, dan tidak lebih ini hanyalah untuk kebaikan kita bersama.
Memudahkan Terkabulnya Doa Dengan Perantara, Kehidupan ini tidak melulu hanya berhubungan manusia dengan manusia, kita hidup dengan banyak hubungan dan salah satu hubungan yang baik dan mutlak adalah hubungan dengan Allah SWT. Berdoa melalui perantara pastinya akan lebih cepat terkabulnya tetapi tetap dengan syarat-syarat kita harus terus beristigfar dan bersolawat kepada Nabi Muhammad SAW.
Terus siapa sebenarnya PERANTARA yang saya maksudkan disini..??
Pertanyaan ini secara tidak langsung juga masuk di pikiran saya pribadi, kita selalu berusaha setiap hari untuk kebaikan kehidupan kita tetapi kita sering lupa berdzikir dan berdoa. Padahal berdoa dan berdzikir adalah salah satu media kita dekat dengan Allah SWT. Apakah perantara ini berupa manusia yang Alim..?? Jawabannya : Bisa juga melalui perantara Manusia yang Alim tapi masih juga kurang baik karena kita yang meminta seharusnya kita juga yang berusaha memintanya sendiri.
Lalu apa sebenarnya Perantara dari Doa yang terkabulkan dengan segera..?? Inilah jawabannya Kawan, ASMAUL HUSNA. Itulah salah kuncinya kawand, dari ribuan bahkan jutaan cara untuk menjadi perantara dan inilah cara yang Manjur. Mungkin kalian masih bingung kenapa Asmaul Husna bisa menjadi perantara, jawabannya hanya Allah lah yang maha mengetahui.
Disini saya hanya sekedar berbagi sedikit pengetahuan saya yang mungkin ini dapat menginspirasi anda untuk lebih menjadi orang yang baik. Amien.
Allah memiliki 99 nama yang indah atau dikenal dengan sebutan Asma-ul Husna. Nama-nama tersebut merupakan cerminan dari perilaku Allah SWT terhadap umatnya. Karena itu bila nama-nama itu kita sebut sebagai suatu pemohonan, maka akan mempunyai pengaruh yang sangat besar.
Berikut ini merupakan keutamaan Asma’ul Husna pada tiap-tiap nama dan cara mengamalkannya:
1. ALLOOHU
Artinya :
lafadh ini disebut “LAFDHUL JALALAH”, suatu nama dari ismudz Dzat yang mencerminkan arti pengertian dari seluruh nama-namaNya yang indah itu.
Keutamaannya :
a. Bisa mendatangkan hajat
b. Bisa menghindarkan segala musibah
Cara mengamalkannya :
Barang siapa membaca “YAA ALLAH” sebanyak 400 kali, sebagai amalan rutin pada tiap selesai sholat Tahajud atau sholat hajat, maka apapun yang menjadi keinginannya akan segera terlaksana. Selain itu juga bisa menjauhkan dari segala macam musibah.
Untuk Fadilah lain 98 Nama Indah Allah silahkan Download dibawah ini.
Ebook
Mp3
Tidak ada komentar:
Posting Komentar